Mengaduk adonan 2x lebih berat, Stand Mixer paling kuat di Indonesia

Mengaduk adonan 2x lebih berat, Stand Mixer paling kuat di Indonesia

Mixer merupakan salah satu alat baking yang wajib digunakan para pecinta baking yang difungsikan untuk mengaduk atau mencampurkan bahan baku untuk menjadi adonan. Mixer memiliki cara kerja otomatis yang bisa mengaduk adonan hingga menyatu sebelum masuk ke dalam proses masak yang biasanya menggunakan oven, tetapi di era saat ini ada mixer yang sudah tidak perlu dipegang oleh penggunanya yaitu stand mixer. Stand mixer adalah varian yang lebih mempermudah penggunanya untuk mengaduk suatu adonan, karena stand mixer tidak perlu dipegang atau digenggam oleh para pecinta baking, kalian hanya perlu menaruh stand mixer pada permukaan datar, lalu memasukan bahan adonan yang ingin dicampurkan dan langsung menekan atau memutar tombol yang ada pada stand mixer serta mengatur kecepatan yang diinginkan. Berikut adalah tips agar hasil adonan kalian berhasil:

Gunakan alat pengaduk yang sesuai

Untuk para pengguna mixer, sesuaikan alat pengaduk dengan kebutuhannya, karena stand mixer memberikan beberapa jenis alat pengaduk, diantaranya adalah dough hook yang berfungsi sebagai pengaduk adonan yang berat, Ecohome stand mixer series bisa mengaduk adonan berat hingga 1,3kg tepung dan 699ml air dengan menggunakan dough hook. Yang kedua ada beater yang berfungsi sebagai pengaduk adonan yang tidak terlalu berat dengan maksimal menggunakan 660gr tepung dan 840ml air , dan balloon whisker yang berfungsi untuk mengocok telur atau adonan yang sangat lembut seperti sponge cake yang adonannya tidak terlalu kental dan berat.

Atur kecepatan mixer

Untuk kalian yang baru memulai mencoba baking, jangan langsung memutar speed ke paling tinggi, karena jika kalian mulai mengaduk adonan dengan perlahan, hasil adonan akan sempurna sehingga bahan adonan yang ingin disatukan tidak berhamburan dan akan menyatu dengan adonan yang diaduk.

Turunkan alat pengaduk kedalam bowl

Untuk penggunaan stand mixer, kalian bisa menurunkan stand mixer kedalam bowl, setelah itu silahkan nyalakan mixer untuk pengadukan secara bertahap agar hasil dari bahan yang kalian masukan kedalam bowl akan menjadi adonan yang sempurna.

Ecohome Stand Mixer Noble merupakan salah satu stand mixer yang digemari oleh masyarakat, karena dengan spesifikasi yang dimiliki oleh Ecohome Stand Mixer Noble sangat membantu penggunanya untuk mengaduk sebuah adonan. Ecohome Stand Mixer memiliki kapasitas bowl yang sangat besar yaitu 6,5 liter yang bisa mengaduk adonan berat hingga 1,3 kg dan bisa mempermudah para pecinta baking untuk mengaduk adonan dengan jumlah yang lumayan besar. Selain itu, Ecohome Stand Mixer Noble juga hanya mengkonsumsi daya listrik sebesar 200-1100 watt tergantung speed yang digunakan, sehingga dengan konsumsi listrik yang kecil akan membuat penggunanya tidak perlu mengeluarkan kocek yang banyak untuk baking. Ecohome Stand Mixer Noble juga memiliki 6 percepatan yang tidak menghasilkan suara kebisingan dari mesinnya, dan dapat memiliki kecepatan hingga 20.000 rpm yang sangat kuat untuk mengaduk adonan berat sekalipun, dan walaupun perputaran mesinnya sangat cepat, Ecohome Stand Mixer Noble tidak akan bergeser dari tempat karena stand mixer ini memiliki karet perekat pada bagian bawahnya yang bertujuan untuk menahan getaran agar stand mixer tidak bergeser. Ecohome Stand Mixer Noble juga dilengkapi dengan Unique Heat Removal yang berfungsi untuk menghindari panas berlebih dalam mesin, sehingga mesin tetap bisa bekerja dengan normal serta lebih awet untuk jangka panjang.

Back to blog

Leave a comment

Please note, comments need to be approved before they are published.