Kurangi kadar minyak pada makanan hingga 80% dengan Oven Platinum
Terlalu banyak mengkonsumsi minyak dapat berdampak ke beberapa penyakit berat salah satunya adalah kolestrol yang bisa berlanjut menjadi stroke yang sangat berbahaya untuk tubuh walaupun menggoreng makanan menggunakan minyak adalah hal yang biasa dilakukan oleh masyarakat, karena dengan menggunakan minyak kalian bisa menikmati berbagai jenis makanan yang renyah. Tapi tahukah kalian jika menggoreng makanan dengan menggunakan minyak bisa berdampak tidak baik pada tubuh? Banyak penyakit yang bisa timbul karena terlalu sering mengkonsumsi minyak. Oleh karena itu, Ecohome memiliki solusi untuk kalian yang ingin mengkonsumsi makanan yang digoreng dan renyah tanpa harus mengkonsumsi minyak. Ecohome Oven Platinum bisa kalian gunakan untuk menggoreng makanan tanpa perlu menggunakan minyak karena memiliki fitur air fryer dan dilengkapi dengan air fryer basket untuk menggoreng makanan dan hasil dari masakannya pun jauh lebih renyah karena tidak ada minyak yang mengendap pada makanan.
Menurunkan kadar minyak hingga 80%
Menggunakan Ecohome Oven Platinum bisa menurunkan kadar minyak pada makanan, karena selain fitur oven yang biasa digunakan untuk baking oven ini juga bisa digunakan sebagai penggoreng makanan tanpa minyak atau biasa disebut air fryer. Dengan menggoreng makanan tanpa menggunakan minyak goreng, akan membuat tubuh terhindar dari berbagai penyakit bahkan akan memperlancar program diet bagi kalian yang sedang menjalankannya, karena dengan mengurangi konsumsi minyak akan menghilangkan lemak yang terkandung pada minyak. Salah satu penyakit berat yang bisa terhindar adalah kolestrol, karena dengan mengurangi mengkonsumsi minyak akan membuat terhindarnya lemak yang menyumbat pada darah yang mengakibatkan kolestrol dan dapat berdampak ke stroke dan penyakit jantung yang sangat berbahaya untuk tubuh. Untuk kalian yang ingin mencoba hidup lebih sehat dengan memasak menggunakan Ecohome Oven Platinum, kalian hanya perlu memasukan makanan yang ingin kalian goreng kedalam air fryer basket yang sudah ada dalam kemasan dan hanya perlu memutar knob suhu dan atur api atas bawah nya sesuai kebutuhan kalian.
Mempermudah baking
Untuk kalian yang biasa baking menggunakan oven tradisional atau oven tangkring yang ditaruh diatas kompor, Ecohome Oven Platinum bisa membantu kalian untuk mempermudah baking tanpa harus menunggu waktu lama dan tidak perlu repot karena Ecohome Oven Platinum hanya perlu menggunakan listrik dan mengkonsumsi daya listrik yang kecil yaitu 450 watt per api nya. Ecohome Oven Platinum memiliki fitur timer dan pengaturan suhu serta juga memiliki pengaturan fitur dan kipas dari oven yang bisa kalian gunakan sesuai dengan kebutuhan.
Memanggang makanan
Untuk makanan yang dibakar dan dipanggang, kalian tidak perlu menyiapkan arang atau api untuk membakarnya yang bisa membuat asap mengumpul dan menimbulkan bau yang menempel, karena Ecohome Oven Platinum bisa kalian gunakan untuk memanggang makanan tanpa menimbulkan banyak asap bahkan sudah disediakan rotisserie stick yang bisa kalian gunakan untuk memanggang ayam dan ikan secara memutar sehingga matangnya pun merata dan tentunya matang akan lebih cepat tanpa menimbulkan asap.
Ecohome Oven Platinum sangat cocok untuk kalian yang suka membuat berbagai macam makanan sendiri karena produk ini memiliki banyak fitur dalam satu produk yang bisa digunakan untuk mempermudah penggunanya. Selain memiliki banyak fungsi, Ecohome Oven Platinum juga memiliki kapasitas yang cukup besar yaitu 38L yang bisa digunakan untuk memanggang hingga 2 ekor ayam sekaligus dan juga bisa kalian gunakan untuk memanggang adonan 3 loyang sekaligus sehingga kalian bisa membuat kue untuk jumlah yang tidak sedikit. Ecohome Oven Platinum merupakan oven pertama di Indonesia yang memiliki fitur air fryer yang digunakan dengan air fryer basket untuk meniriskan minyak yang terkandung dalam sebuah makanan.