Kurangi kadar karbohidrat dalam tubuh untuk kesehatan
Karbohidrat merupakan salah satu zat yang dibutuhkan untuk tubuh manusia karena faktanya karbohidrat berguna sebagai sumber energi. Karbohidrat jika dicerna oleh tubuh maka akan berubah menjadi glukosa yang bisa menjadi sumber energi untuk tubuh.
Selain untuk meningkatkan energi tubuh, karbohidrat juga bisa berfungsi untuk menunjang fungsi otak karena glukosa yang ada di dalam karbohidrat merupakan sumber makanan yang baik bagi otak. Otak manusia memerlukan kurang lebih 20% energi agar bisa berfungsi secara optimal.
Tetapi apa kalian tau, jika kalian mengkonsumsi karbohidrat terlalu banyak ternyata tidak baik juga untuk tubuh karena memiliki dampak yang bisa mengakibatkan beberapa hal berikut yang tidak baik untuk tubuh:
Mudah Lelah dan Lesu
Mengkonsumsi karbohidrat terlalu banyak ternyata bisa mengakibatkan peningkatan kadar gula darah, namun jika dikonsumsi secara berlebihan ternyata bisa berdampak tidak baik untuk tubuh karena kadar gula yang berlebihan bisa mengakibatkan letih dan lesu bahkan bisa menimbulkan penyakit seperti diabetes. Dengan hal ini, lebih baik kalian menjaga kadar karbohidrat sesuai dengan kebutuhan tubuh, jangan mengkonsunsumsi karbohidrat terlalu banyak agar tidak menimbulkan penyakit berbahaya.
Menambah Berat Badan
Terlalu banyak mengkonsumsi karbohidrat bisa mengakibatkan kenaikan berat badan karena melonjaknya insulin yang mengakibatkan pankreas membanjiri tubuh dengan hormon yang membantu glukosa memasuki sel tubuh dan menurunkan glukosa dalam aliran darah dan bisa mengakibatkan peningkatan nafsu makan yang tidak ada henti yang membuat manusia menjadi mengalami kegemukan dan jika dibiarkan bisa berakibat pada obesitas dan penyakit ini sangat berbahay bagi penderitanya.
Otak Bekerja Tidak Maksimal
Karbohidrat merupakan salah satu sumber energi untuk otak tetapi jika terlalu banyak kandungan karbohidrat dalam tubuh ternyata tidak baik karena menurut riset dari National Institutes of Aging bahwa 1.230 orang berusia diatas 70 tahun yang mengkonsumsi karbohidrat tinggi memiliki gangguan kognitif ringan. Kadar gula yang terlalu tinggi dalam tubuh justru mengakibatkan otak tidak menggunakan gula dengan baik.
Memicu Kolestrol Tinggi dan Diabetes
Mengkonsumsi karbohidrat terlalu banyak bisa meningkatkan kolestrol yang tinggi dalam tubuh karena jika mengkonsumsi karbohidrat terlalu banyak bisa menyebabkan gula yang tersisa didalam darah akan diubah menjadi trigliserida yang membuat tertimbunnya lemak didalam darah. Jika terlalu sering mengkonsumsi karbohidrat secara berlebihan bisa mengakibatkan trigliserida semakin tinggi dan berisiko terkena kolestrol tinggi menjadi meningkat.
Selain mengakibatkan kolestrol tinggi, ternyata kadar karbohidrat yang berlebihan juga bisa memicu diabetes karena faktanya gula darah yang dihasilkan dari karbohidrat yang berlebihan bisa membuat manusia terkena diabetes karena gula darah yang dihasilkan jika mengkonsumsi karbohidrat berlebihan sangatlah tinggi dan bisa berbahaya untuk kesehatan tubuh.
Solusi Mengatasinya
Makanan sehari-hari manusia biasanya memiliki kadar karbohidrat yang sangat tinggi seperti roti, mie, terutama pada nasi putih. Nasi putih memiliki kadar karbohidrat yang tinggi sehingga kalian bisa mengurangi konsumsi nasi putih atau mengganti jenis berasnya dengan beras yang rendah karbohidrat. Jika memang masih ingin mengkonsumsi nasi putih, kalian bisa mengganti alat memasak nasi atau rice cooker dengan rice cooker yang rendah karbohidrat seperti Ecohome Rice Cooker Low Carbo yang bisa memisahkan air tajin dari nasi sehingga kadar karbohidrat dari nasi putih turun hingga 50% tanpa merubah rasa dari nasi. Ecohome Rice Cooker Low Carbo bisa membantu kalian yang ingin hidup sehat dengan tetap mengkonsumsi nasi putih atau cocok untuk kalian yang ingin menurunkan berat badan walaupun tetap memakan nasi putih.