Kreasikan berbagai makanan dengan oven listrik terbaik 2022
Oven listrik menjadi salah satu alat yang digunakan untuk memasak berbagai makanan terutama untuk masakan dalam bidang baking seperti kue dan roti, oven listrik menjadi solusi untuk kalian yang suka baking dan memanggang tanpa menunggu waktu yang lama karena oven listrik bisa menghantarkan panas lebih cepat dibandingkan dengan oven tradisional yang harus menunggu suhu ruang oven menjadi panas. Dengan menggunakan oven listrik kalian bisa mengatur suhu dan juga timer serta kalian bisa mengatur api atas dan bawah sesuai dengan kebutuhan masakan karena ada beberapa masakan yang memang hanya membutuhkan api disatu sisi saja.
Ecohome Oven Platinum merupakan oven yang diproduksi untuk digunakan sebagai alat untuk memanggang adonan dan memanggang berbagai makanan bahkan bisa kalian gunakan untuk menggoreng makanan tanpa menggunakan minyak sehingga makanan yang dimasak tidak mengandung banyak minyak yang bisa menimbulkan penyakit dalam tubuh. Jika kalian ingin mencoba membuat berbagai makanan dengan oven ini, berikut kami berikan beberapa resep makanan yang mudah untuk dibuat menggunakan Ecohome Oven Platinum dan tidak memerlukan bahan makanan yang sulit dicari:
Brownies Panggang
Untuk bahan yang diperlukan membuat brownies panggang, kalian bisa menyiapkan bahan-bahan berikut ini:
Bahan A
180gr margarin
120ml minyak goreng
250gr DCC
Bahan B
280gr gula halus
4 butir telur
1 sdt vanila
Bahan C
200gr terigu kunci biru
4 sdm coklat bubuk
Untuk cara pembuatannya kalian bisa lelehkan semua bahan A, lalu masukkan bahan C dan aduk hingga merata dan sisihkan. Setelah itu kalian bisa mengocok bahan B hingga merata dan gunakan whisker, kalian bisa menggunakan stand mixer dari Ecohome untuk mengaduknya agar tercampur rata dan jangan aduk hingga mengembang.
Jika bahan A sudah sedikit hangat, kalian bisa campurkan dengan bahan B dan aduk hingga merata. Tambahkan bahan C secara bertahap dan aduk rata.
Untuk tahap pemanggangan, kalian setting suhu 200 derajat selama 10 menit sebelum digunakan lalu gunakan api atas dan bawah untuk memanggangnya. Gunakan loyang untuk menaruh adonan dan masukkan kedalam oven selama 30 menit dan jika sudah matang kalian bisa tambahkan parutan keju dan bisa langsung kalian nikmati.
Lidah Kucing
Siapa yang tidak tahu kue kering yang satu ini? Makanan yang biasa kalian temukan di hari raya idul fitri atau biasa disebut dengan lebaran ini menjadi salah satu kue kering favorit masyarakat Indonesia dan ternyata cukup mudah untuk dibuat. Berikut bahan-bahan yang bisa kalian gunakan untuk membuat kue lidah kucing:
85 gr Tepung terigu
1 sdt Maizena
25 gr Susu bubuk full cream
50 gr Margarin
50 gr Mentega
60 gr Gula halus
50 gr / 1 Putih telur
2 Sdm Kopi instan
Untuk cara pembuatannya, kalian mixer mentega, margarin dan gula halus dengan kecepatan tinggi menggunakan Ecohome mixer series selama 2 menit. Lalu masukkan putih telur dan kocok hingga sedikit mengembang, masukkan tepung terigu, maizena, susu bubuk dan kopi bubuk lalu kocok lagi menggunakan mixer dengan menggunakan kecepatan rendah hingga tercampur rata. Jika sudah, kalian bisa masukkan ke cetakkan kue lidah kucing dan masukkan kedalam oven dengan suhu 130 derajat selama 30 menit menggunakan api atas dan bawah. Jika sudah matang, kue lidah kucing bisa langsung dinikmati dan kalian bisa menikmati bersama dengan kopi yang dibuat menggunakan Ecohome Coffee Maker.